Aceh Timur

Melalui Website, Far Tueng Bila Ajak Keuchik Ciptakan Desa Maju

17
×

Melalui Website, Far Tueng Bila Ajak Keuchik Ciptakan Desa Maju

Sebarkan artikel ini

LINEAR.CO.ID | ACEH TIMUR – Salah satu penggiat Website, Far Tueng Bila mengajak para keuchik untuk menciptakan desa digatal dan desa maju.

Hal tersebut di ungkapkan Far Tueng Bila dalam kegiatan pelatihan Website desa yang dilaksanakan di Kecamatan Nurussalam. Kamis (12/11/2020).

Dalam materinya, Far Tueng Bila menyampaikan tentang pentingnya Website desa untuk kemajuan desa

“Kegunaan website desa tentunya sangat bermanfaat untuk masyarakat untuak mendapatkan informasi desa, contohnya, orang-orang yang ada di desa kita kuliah keluar daerah, jika ingin mengetahui tentang informasi desa cukup hanya dengan melihat di website, selain itu manfaat website juga bisa untuk mempromosikan produk-produk lokal yang ada di desa ke dunia internasional,”Terang Far Tueng Bila

Far Tueng Bila juga menjelaskan dengan adanya website desa transparansi dana desa lebih terlihat jelas

“Dalam website desa, Keuchik juga bisa menyampaikan penggunaan anggaran desa, surat-surat desa serta pertanggung jawaban desa,” Ujar Far Tueng Bila

Selain itu, website desa juga merupakan media informasi untuk menyampaikan informasi yang bersifat positif seperti kegiatan desa, informasi desa dan hal lain sebagainya