Subulussalam

Miris! Jalan Provinsi Berlubang di Subulussalam Tak Kunjung di Perbaiki

109
×

Miris! Jalan Provinsi Berlubang di Subulussalam Tak Kunjung di Perbaiki

Sebarkan artikel ini

LINEAR.CO.ID | SUBULUSSALAM – Miris, melihat kondisi badan jalan provinsi yang terletak di Kota Subulussalam, kini tengah di hiasi dengan lubang-lubang, yang menyulitkan pengendara, hingga makan korban.

Hiasan lubang-lubang yang memenuhi badan jalan provinsi itu pun menuai keluhan dari masyarakat Kota Subulussalam, khususnya warga Kecamatan Simpang Kiri, Runding dan Longkib.

Pasalnya, badan jalan itu pun, merupakan akses utama di Tiga Kecamatan Kota setempat. Tak sedikit, warga disana banyak yang terjatuh dari Sepeda Motor pada saat melintasi ruas jalan Hamzah Fansuri itu.

Tidak hanya itu saja, disana juga terdapat fasilitas kesehatan masyarakat Kota Subulussalam, yakni Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD). Perjalanan masyarakat menuju RSUD pun terganggu disebabkan ruas badan jalan yang kini telah di penuhi lubang-lubang.

Setahun terakhir ini, badan jalan provinsi tersebut, dipenuhi lubang-lubang kecil. Kini, lubang-lubang kecil di badan jalan itu pun telah bertambah parah.

Masyarakat setempat, sangat berharap kepada Pemerintah Kota (Pemko) Subulussalam agar menyampaikan kepada Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Aceh untuk melakukan perbaikan terhadap badan jalan provinsi tersebut.

“Kita sangat berharap sekali, agar Pemerintah Kota (Pemko) Subulussalam segera menyampaikan kondisi jalan ini ke Pemerintah Aceh,” sampai Ogek, warga pengguna jalan.

Sebelumnya, jalan tersebut sempat di tambal oleh Polres Subulussalam pada Jumat, (22/03/24), bulan lalu.

Kemudian, disusul oleh Ketua Komisi A, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Kota Subulussalam Samiun Jabat yang juga telah menambal badan jalan tersebut, pada, Jumat, (29/03/2024).

Hari ini, Samiun Jabat kembali melakukan aktivitas penambalan badan jalan yang tiap harinya badan jalan yang berlubang bertambah parah, Senin, (22/04/24).

Diharapkan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Aceh, agar segera melakukan perbaikan terhadap badan jalan Provinsi yang terletak di Kota Subulussalam itu. (*)