Jakarta – Sebuah kedai teh di lantai dasar pusat perbelanjaan Plaza Senayan, Jakarta Pusat, terbakar, Rabu (27/7/2022) siang. Kobaran api dan kepulan asap pekat membuat panik pekerja kedai.
Petugas keamanan dan tekniksi gedung berusaha memadamkan api dengan menggunakan tabung alat pemadam api ringan (APAR). Meski sempat kesulitan lantaran pekatnya asap mengganggu pernapasan dan penglihatan, namun petugas berhasil memadamkan api. Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi melakukan pendinginan guna memastikan api sudah benar-benar padam.
Dugaan sementara penyebab kebakaran di kedai teh Plaza Senayan ini akibat hubungan arus pendek listrik. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditafsir mencapai puluhan juta rupiah.
Sumber: Metrotvnews.com