Aceh Singkil

Rakit Penyebrangan Kuala Baru Karam, Warga Rugi Puluhan Juta Rupiah

312
×

Rakit Penyebrangan Kuala Baru Karam, Warga Rugi Puluhan Juta Rupiah

Sebarkan artikel ini

LINEAR.CO.ID | ACEH SINGKIL – Rakit yang menjadi sarana penyeberangan warga di Desa Kuala Baru kabupaten aceh Singkil, Sabtu (28-10-2023) karam.

Akibatnya, 8 orang penumpang dan satu unit sepeda motor serta satu unit mobil bermuatan beras terendam, sekitar pukul 17:11 WIB.

Sekretaris Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lembaga Anti Korupsi Risman mengatakan, rakit yang menjadi sarana penyebrangan warga di kecamatan Kuala Baru, kabupaten Aceh Singkil tersebut karam diakibatkan kelebihan muatan.

“ Dari peristiwa itu masyarakat rugi diperkirakan puluhan juta,” kata Risman”. Kata Risman

Risman menyampaikan, pihak korban rakit karam tersebut komplain atas kerugian yang dialaminya dikarenakan tidak di pedulikan oleh pengelola rakit.

“Padahal saya sudah ingatkan jangan banyak bawa barang, namun di paksakan naik dan sekarang saya rugi besar,” kata salah seorang korban kepada kami,” ujar Risman

Selain itu, Risman  juga pertanyakan, kenapa pemerintah Aceh Singkil tidak peduli terkait dengan transportasi rakit Singkil-kuala Baru padahal dengan adanya rakit yang sesuai dengan SOP bisa meningkatkan ekonomi masyarakat.

“ Seandainya ada korbam jiwa bagaimana dan siapa yang akan bertanggung jawab”.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *