Daerah
Beranda | Jelang Milad, DPW PA Abdya Minta Tak Ada Pengibaran Bendera Bulan Bintang

Jelang Milad, DPW PA Abdya Minta Tak Ada Pengibaran Bendera Bulan Bintang

LINEAR.CO.ID | ACEH BARAT DAYA – Menjelang peringatan Milad GAM ke-46 yang jatuh pada 4 Desember 2022, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Aceh Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) memastikan bahwa tidak ada pengibaran bendera bulan bintang saat Milad Gerakan Aceh Merdeka (GAM). Sabtu (03-12-2022)

DPW PA Abdya, Abdul Azis mengimbau kepada seluruh angotanya untuk mendoakan para pejuang syuhada yang telah gugur.

” Tdak ada instruksi untuk mengibarkan bendera bulan bintang di Milad GAM ke 46 besok”. Katanya

Dia menyebutkan, juga tidak bisa menjamin jika ada pengibaran bendera bulan bintang pada 4 Desember oleh oknum-oknum.

“Kita sudah koordinasi dengan Muspida bahwa tidak ada pengibaran bendera, namun jika ada, itu hanya oknum di luar sepengetahuan kami,” tuturnya.

Tak Ada Apel pagi, Safaruddin Ajak Orang Tua Murid Dampingi Anak di Hari Pertama Masuk Sekolah

Milad ini nanti, sebutnya, pihaknya hanya akan melaksanakan dua agenda saja.

“Yang pertama kita akan melaksanakan doa bersama dan santunan anak yatim, cuma itu agendanya,”. (*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *