LINEAR.CO.ID – Dunia musik Indonesia, khususnya musik Aceh, kembali diramaikan dengan lagu bertema Lebaran yang siap menyentuh hati pendengarnya. Sebuah lagu terbaru berbahasa Aceh berjudul “Meu Uroe Raya” akan resmi dirilis pada 25 Maret 2025 melalui channel YouTube Abriah Music.
Lagu ini diciptakan oleh Dek Aroel dan dinyanyikan secara kolaborasi oleh Dek Aroel, Annisa Salsabilla, dan Mr Khalit.
Sebagai lagu berbahasa Aceh, “Meu Uroe Raya” mengangkat nilai-nilai budaya dan tradisi yang kental dengan semangat masyarakat Aceh dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri. Dengan lirik yang penuh makna, lagu ini bercerita tentang kebahagiaan setelah sebulan berpuasa, tradisi bermaaf-maafan dalam keluarga, serta antusiasme masyarakat yang berusaha pulang ke kampung halaman untuk merayakan Lebaran bersama orang-orang tercinta.
Tak hanya menyajikan melodi yang menyenangkan, “Meu Uroe Raya” juga menyampaikan pesan mendalam tentang berbagai tradisi khas Lebaran yang selalu dinanti-nanti.
Sebagai bagian dari budaya Aceh yang sangat menjunjung tinggi silaturahmi, lagu ini juga menyoroti antusiasme masyarakat yang berusaha mudik atau pulang ke kampung halaman demi bisa merayakan Lebaran bersama keluarga tercinta. Fenomena ini menjadi bagian tak terpisahkan dari setiap perayaan Idul Fitri, terutama bagi masyarakat Aceh yang merantau ke berbagai daerah.
Tak hanya itu, lagu ini juga menyoroti tradisi khas Lebaran, seperti kebiasaan mengenakan baju baru sebagai bagian dari euforia menyambut hari kemenangan.
Lagu “Meu Uroe Raya” diproduksi oleh Abriah Studio, Boy Abriah dan Jimmy Maulana bertindak sebagai pengaransemen musik, memberikan sentuhan khas yang membuat lagu ini semakin menarik dan mudah dinikmati oleh berbagai kalangan, baik di Aceh maupun di luar daerah.
“Dengan perpaduan lirik dalam bahasa Aceh, musik yang ceria, serta vokal dari tiga penyanyi berbakat, lagu ini diharapkan bisa menjadi soundtrack utama perayaan Lebaran 2025, terutama bagi masyarakat Aceh”, Ujar Boy Abriah.
Lagu ini juga akan memiliki video klip yang penuh dengan nuansa Lebaran. Video klip ini digarap oleh sutradara Miftahul Falahuddin dengan Yasir Amri sebagai kameramen. Video klip ini akan menyajikan suasana khas Lebaran, mulai dari momen berkumpul bersama keluarga, saling bermaafan, hingga tradisi mengenakan baju baru. (*)


