Abdya
Beranda | Baru Saja Diperbaiki, Jalan Kota Blangpidie Kembali Rusak

Baru Saja Diperbaiki, Jalan Kota Blangpidie Kembali Rusak

Foto : Pengendara sedang melintasi jalan Selamat Kota Blangpidie yang rusak. Rabu 29-01-2025.

LINEAR.CO ID | ACEH BARAT DAYA – Kerusakan pada ruas jalan di kawasan Kota Blangpidie, tepatnya di Jalan Selamat, pusat Pasar, terus menuai keluhan dari masyarakat.

Selain mengganggu kenyamanan pengendara, kondisi jalan berlubang tersebut juga merugikan pedagang di sekitar lokasi.

“Tiga hari yang lalu baru saja diperbaiki oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Aceh, tapi hanya bertahan 24 jam. Setelah itu, jalan kembali rusak,” ungkap Akbar, salah seorang pedagang di kawasan tersebut, Rabu (29-01-2025).

Munizar menyebutkan, proses perbaikan yang dilakukan pada Sabtu (26/1/2025) lalu kurang memperhatikan mutu pekerjaan.

Ia menyebutkan bahwa cara penambalan tidak merata dan kualitas material yang digunakan tidak mampu bertahan lama.

Tak Ada Apel pagi, Safaruddin Ajak Orang Tua Murid Dampingi Anak di Hari Pertama Masuk Sekolah

“Kami berharap perbaikan tersebut menjadi solusi bagi pengguna jalan. Namun, kenyataannya justru tidak memberikan dampak apa-apa,” katanya.

Akbar juga mengungkapkan keprihatinannya atas pekerjaan yang terkesan asal-asalan.

Ia bersama warga setempat berharap agar pemerintah lebih serius memperhatikan mutu perbaikan jalan di pusat Kota Blangpidie demi keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Mutu harus diutamakan, jangan asal jadi. Jangan sampai pekerjaan yang dilakukan hanya membuang anggaran tanpa manfaat nyata,” tegasnya.

Pantauan di lapangan menunjukkan bahwa Jalan Selamat merupakan jalur yang sangat ramai dilalui kendaraan setiap harinya. Jika kerusakan jalan terus dibiarkan, dikhawatirkan akan meningkatkan risiko kecelakaan di wilayah tersebut.(*)

Polres Abdya di Anugerahi Penghargaan Oleh Polda Aceh Usai Banyak Ungkap Premanisme