Subulussalam

Sidak ke BPKD, Azhari Tegaskan Kedisiplinan ASN di Subulussalam

538
×

Sidak ke BPKD, Azhari Tegaskan Kedisiplinan ASN di Subulussalam

Sebarkan artikel ini

LINEAR.CO.ID | SUBULUSSALAM – Penjabat (Pj) Wali Kota Subulussalam, Azhari S.Ag Msi melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) setempat, Rabu, (5/06/24).

Dalam Sidak itu, Azhari tekankan kepada seluruh Satuan Kerja Pemerintah Kota (SKPK) harus mematuhi kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Ya, kedisiplinan ini sangat penting sekali bagi seluruh ASN, karena ini merupakan sarana tanggung jawab bagi setiap pegawai,” sampai Azhari S.Ag.

Lanjut Azhari, Kedisiplinan pegawai khususnya para kepala SKPK, ASN, PPPK di lingkup Pemerintahan Kota (Pemko) Subulussalam ini, bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kepada publik.

Baca Juga :  Tokoh Masyarakat Subulussalam Minta Wako Mutasi Sekda

Azhari juga berharap, agar seluruh SKPK dan kontrak bertujuan untuk lebih menaati kedisiplinan nya sebagai ASN.

“Karena sebagai abdi negara sepatutnya ASN itu harus memberikan pelayanan kepada masyarakat, disiplin ini juga mencerminkan besarnya tanggung jawab pegawai terhadap tugas-tugasnya dalam memberikan pelayanan,” tungkas Azhari. (*)